Tuesday, March 18, 2014

Bahasa Al-Qur'an

Al Quran disebut Kalam Allah seperti yang dikemukakan oleh ayat :42:51 dan 9:6 adalah tidak seluruhnya ayat-ayatnya yang berjumlah 6236 ayat berupa firman Allah secara langsung. Ada ucapan Fir’aun Namrud, Bilqis, Qarun, Samiri, dan ucapan-ucapan para nabi dengan umatnya masing-masing, Nabi Musa, Ibrahim, Harun, Nuh, Hud, Saleh, Idris, Isa, Ishaq, Sulaiman, Muhammad Saw, Hidir, Zakaria, Maryam, Isteri Fir’aun, bahkan ada pembicaraan burung Hud-hud dan semut dengan nabi Sulaiman. Semua ini adalah berupa cerita dan kisah yang terjadi pada masa sebelum terutusnya Nabi Muhammad sebagai rasul.
Peristiwa itu seluruhnya adalah terjadi dengan bahasa mereka masing-masing. Musa As sejak kecil dan bayi berada di Mesir, legenda para Fir’aun sampai dia menjadi nabi, Tentu bahasanya sama dengan penduduk Mesir yang bukan berbahasa Arab pada waktu itu, Bilqis adalah berada di Saba’ yang tidak masuk negeri Arab pada waktu itu, Ibrahim berada di wilayah yang bukan berbahasa Arab, Sulaiman dan Dawud adalah penguasa di palestina yang berbahasa Ibrani, begitu juga Isa dan Yahya yang bukan orang arab. Terutama bahasa yang dipakai oleh burung Hud-hud dan semut dalam dialog dengan Sulaiman adalah bukan Bahasa Arab, burung dan semut sudah tentu tidak bisa berbahasa Arab.

Wallahu a'lam bisshowabi wal syawabi

No comments:

Post a Comment