Monday, May 5, 2014

Menghitung Masa Haid

Penanya :
Ada lagi nih pak yang mau ana tnykan...
Tentang perhitungan antara haid dan suci
Misal : haid tgl 1, kemudiann suci tanggal 7
Kemudian tanggal  20 kok sudah keluar darah lagi, nah gimana cara mengitungnya, padahal masih 13 hari sucinya.

Apakah yang 2 harinya istihadzoh apa dihitung haidznya 15 har i dulu, baru sisanya dihitung suci
Banyak kaum hawa yang menyepelekan masalah ini pak, ana minta penjelasan yang benar

Thanks b4 pak...


Jawaban :
Perempuan yang sudah biasa menjalani haid, mesti mengerti dan harus diingat : kebiasaan berlakunya haid yang dialami setiap bulan, yang disebut dalam bahasa dengan : "muktadah mumaiyyizah", artinya : mengetahui berapa hari dia menjalani haid dan mengetahui beda antara darah haid yang merah kehitam-hitaman dengan darah yang lain, keputihan atau berupa darah yang berupa merah muda yang bukan darah haid, tetapi nerupakan darah istihadah, yang tetap berkewajiban untuk melakukan shalat, dengan cara-cara tertentu.

Suci dari haid itu tidak kurang dari 15 hari, apabila kurang dari 15 hari atau kurang dari adat atau kebiasaan haidnya, berarti merupakan darah istihadah, bukan darah haid.

  والله اعلم بالصواب

No comments:

Post a Comment